Islam telah menegaskan pada awal surat An-Nisaa’ bahwa perempuan dan laki-laki setara dalam hal penciptaan dan perkembangan. Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya, ”Wahai sekalian manusia, bertaqwalah kalian semuanya kepada Allah yang telah menciptakan kalian dari diri yang satu (Adam), dan menciptakan pasangannya (Hawa') dari dirinya.” (QS. An-Nisa’: 1)
Maka perempuan adalah pasangan laki-laki, demikian juga sebaliknya. Ayat di atas memberikan manfaat bahwa hubungan akan menjadi sempurna, lagi lengkap bila ada masing-masing dari keduanya, laki-laki dan perempuan. Demikian juga Allah subhanahu wata’ala menggabungkan antara dua jenis ini dalam urusan kekhilafahan bumi untuk mengatur dan memperbaiki dunia, laki-laki dan perempuan.
Islam telah menegaskan pada awal surat An-Nisaa’ bahwa perempuan dan laki-laki setara dalam hal penciptaan dan perkembangan. Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya, ”Wahai sekalian manusia, bertaqwalah kalian semuanya kepada Allah yang telah menciptakan kalian dari diri yang satu (Adam), dan menciptakan pasangannya (Hawa') dari dirinya.” (QS. An-Nisa’: 1)
Maka perempuan adalah pasangan laki-laki, demikian juga sebaliknya. Ayat di atas memberikan manfaat bahwa hubungan akan menjadi sempurna, lagi lengkap bila ada masing-masing dari keduanya, laki-laki dan perempuan. Demikian juga Allah subhanahu wata’ala menggabungkan antara dua jenis ini dalam urusan kekhilafahan bumi untuk mengatur dan memperbaiki dunia, laki-laki dan perempuan.
Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya,
”Dan ingatlah ketika Rabbmu berfirman kepada para malaikat-Nya, "Sungguh Aku akan jadikan khalifah di muka bumi ... Dan Kami berfirman, “Wahai Adam, tinggallah kamu beserta pasanganmu di dalam surga.” (QS. Al-Baqarah: 30 dan seterusnya)
Allah menyamakan laki-laki dan perempuan dalam hal kemuliaan dan keutamaan, di mana hal ini merupakan kekhususan bagi manusia. Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya, “Dan sungguh, Kami telah memuliakan anak keturunan Adam, dan Kami bawa mereka di daratan dan di lautan, dan Kami beri rizki mereka dengan rizqi yang baik, dan Kami utamakan mereka di atas kebanyakan makhluk Kami.” (QS. Bani Israil: 70)
Wahai Daud, Sungguh Kami telah menjadikanmu sebagai khalifah di bumi, maka tetapkanlah hukum terhadap manusia dengan benar, dan janganlah mengikuti hawa nafsu.” (QS. Shad: 26)
Al-Qur'an dan As-Sunnah sudah menetapkan bahwa laki-laki dan perempuan sederajat ini. Maka kita tidak mendapati penyebutan laki-laki, kecuali pasti digandengkan dengan penyebutan perempuan. Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya, ”Barangsiapa beramal shalih, baik laki-laki maupun perempuan, sedangkan dia dalam keadaan beriman, kecuali pasti kami akan berikan kepadanya kehidupan yang baik (di dunia)...” (QS. An-Nahl: 79)
Demikianlah, Al-Qur'an telah memberikan penjelasan dengan sangat gamblang yang tidak mungkin bisa ditutup-tutupi oleh kedustaan para pendusta dan sekaligus jastifikasi atas kesepadanan laki-laki dengan wanita dalam penciptaan dan perkembangan.
Dan para propagandis kesetaraan gender lupa atau pura-pura lupa bahwa Islam memperlakukan sama, baik kepada laki-laki maupun perempuan, dalam hak untuk mendapatkan pendidik-an dan beramal. Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya, “Dan barangsiapa yang beramal dengan amal kebajikan, baik laki-laki maupun perempuan, sedangkan dia dalam keadaan mukmin....” (An-Nahl: 97)
Dalam ayat ini, Allah subhanahu wata’ala menyejajarkan Islam untuk laki-laki dan Islam untuk perempuan dalam hal mendapat pahala atas amal kebajikannya. Allah subhanahu wata’ala pun berfirman, artinya,
“Allah memberikan bagian bagi laki-laki atas apa yang sudah mereka usahakan, dan Allah juga memberikan bagian kepada perempuan atas apa yang mereka telah usahakan.” (QS. An-Nisaa': 32)
Allah subhanahu wata’ala juga menyejajarkan laki-laki dan perempuan dalam hal perwalian/perlindungan. Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya, “Dan orang-orang mukmin dan mukminat, masing-masing menjadi wali (pelindung) bagi yang lainnya.” (QS. At-Taubah: 71)
Demikian juga dalam permasalahan pengurusan tanggung jawab dalam tambahan ayat berikutnya. Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya,
“Mereka mengajak kepada yang bajik dan melarang dari perbuatan munkar.” (QS. At-Taubah: 71)
Amar ma'ruf dan nahi munkar adalah tugas khusus yang Allah subhanahu wata’ala berikan kepada orang-orang mukmin, laki-laki dan perempuan. Pun sudah masyhur, adanya wanita yang dikenal dengan ketelitian dan kejujurannya dalam periwayatan hadits. Dan tidak pernah diketahui dalam sejarah periwayatan hadits, adanya seorang wanita yang dikenal sebagai pendusta.
A'isyah, ummul mukminin, adalah di antara wanita yang terbanyak meriwayatkan hadits, sampai beliau disebutkan telah meriwayatkan 1210 hadits. 'Urwah bin Zubair mengo-mentari kehebatan Aisyah dengan mengatakan, “Aku tidak pernah menemui seorang yang lebih berilmu dalam fiqh, medis, dan syair daripada Aisyah.” Beliau adalah seorang ulama, memberikan pengajaran kepada anak-anak di masa khilafah Umar dan Utsman, bahkan hingga beliau wafat.
Dan dalam tataran kesejajaran sebagaimana yang dijabarkan Allah dalam Al-Qur'an dan hadits, tidak pernah ada masing-masing saling menjatuhkan, baik laki-laki dengan kelebihannya ataupun perempuan dengan kelebihannya yang lain. Bahkan keduanya sama kedudukannya dalam tanggung jawab. Hal ini sungguh jauh berbeda dengan sistem-sistem aturan yang pernah ada sebelumnya yang menjadikan laki-laki mendhalimi perempuan. Misalnya, tidak ada qishash jika ada yang membunuh perempuan, Islam tidak demikian!!! Allah berfirman, artinya, “Setiap diri akan bertanggung jawab terhadap apa yang telah diperbuatnya.” (QS. Al-Muzammil: 38)
“Dan kami sudah mewajibkan kepada mereka dalam urusan ini, yaitu nyawa harus dibalas dengan nyawa.” (QS. Al-Ma'idah: 45)
“Dan janganlah kalian membunuh jiwa yang telah Allah haramkan kecuali dengan alasan yang benar.” (QS. Bani Israil: 33)
“Dan ketika bayi-bayi perempuan ditanya, atas dosa apakah mereka dibunuh.” (QS. Al-Takwir: 8-9)
Laki-laki dan perempuan juga sama kedudukannya di hadapan Allah dan di depan hukum. Hal ini adalah kesimpulan yang diambil dari hadits Rasulullah yang berbunyi, “Perempuan adalah saudara laki-laki.”
Laki-laki Berbeda dengan Wanita
Di antara kesalahan yang terus melekat dan dialami oleh kaum muslimin adalah mengimpor budaya Barat, padahal permasalahan dan gaya hidup mereka benar-benar berbeda dengan karakteristik dan kebutuhan kita. Kita telah melampaui masa sekian abad lamanya dan kita tidak memprotes sedikit pun terhadap ayat Allah yang berbicara tentang perempuan. Allah berfirman, artinya, “Dan tidaklah sama antara laki-laki dengan perempuan.” (QS. Al-Imron: 36)
Para laki-laki muslim dari dahulu tidak pernah “merasa lebih” dengan ayat ini; dan para wanita muslimahnya pun tidak merasa disingkirkan dengan ayat di atas. Mereka memahami bahwa ayat tersebut memang sedang berbicara bahwa demikianlah sifat fitri (sesuai dengan tabiat) yang masing-masing memiliki karakteristik tersendiri tidak hanya antara anak manusia, bahkan antar laki-laki dan antar wanita pun demikian.
Mereka yang selalu mempropagandakan kesetaraan gender mengatakan, “Sesungguhnya perbedaan antara laki-laki dan perempuan hanyalah muara yang ditumbuhkan oleh lingkungan yang mengelilingi mereka, adat kebiasaan yang tumbuh bersamanya, dan pendidikan yang ia terima semenjak kecil.”
Dr. Muhammad Rasyid Al-Oweid membantah ucapan mereka dengan jawaban yang sangat bagus. Beliau berkata, “Penelitian dan penelaahan serta ilmu pengetahuan secara keseluruhannya mengatakan hal yang sebaliknya daripada apa yang mereka katakan. Sudah tegas dan jelas bahwa perbedaan antara 2 gender (laki-laki dan perempuan) adalah perbedaan pada organ-organ tubuh, genetika, dan bukan perbedaan yang dicapai melalui proses belajar. Oleh karena itu, propaganda kesetaraan gender adalah propaganda yang akan gagal dan selalu gagal, sebab hal itu bertentangan dan menentang fithrah dan tabiat setiap jenis manusia.“
Tidak akan ada wanita “normal” yang mau dikatakan sama dengan laki-laki, dan tidak akan ada laki-laki “normal” yang mau dikatakan sama dengan wanita, laki-laki ya laki-laki, wanita ya wanita. Sampai hari Kiamat mereka tetap berbeda.
sumber :http://www.mahakata.com/2009/09/problematika-kesetaran-gender-dalam_05.html
Comments Off
Bagaimana islam melihat kesetaraan gender wanita atau laki-laki
.